Koper Hilang di Bandara? Gak Usah Khawatir, Ini Tips buat Kamu!

Koper hilang di bandara, pernahkah kamu mengalami? Kejadian seperti ini biasanya datang tak terduga alias mendadak. Dalam kondisi demikian, biasanya orang akan panik, apalagi jika isi kopernya memang sangat dibutuhkan untuk event atau moment tertentu.

Pastikan dirimu aman dari kepanikan jika suatu saat mengalami hal ini. Karena ternyata ada prosedur yang bisa kamu ikuti saat kehilangan koper di bandara.  Koper Hilang di Bandara? Gak Usah Khawatir, Ini Tips buat Kamu!

Saya Terbang ke Singapura, Kopernya Terbang ke Hongkong

Ngomongin tentang koper hilang di bandara, saya pernah mengalaminya saat melakukan perjalanan dari Jogja ke Singapura. Seperti biasa, saya membawa satu koper besar berwarna coklat, tas jinjing, juga tas kecil isi dompet dan HP.

Singkat cerita, saat di bandara, saya melewati petugas keamanan, lalu check-in ke petugas lalu cek keamanan ke-2 dan menunggu di kursi keberangkatan. Selang beberapa menit, gate penerbangan dibuka dan scan barcode Boarding Pass dan naik ke pesawat. Sampai sini belum terlihat ada masalah.

Kisaran 3 jam perjalanan, sampailah saya di negeri Singa yang cukup menakjubkan terlihat dari pesawat. Saat turun dan antre mengambil koper, saya tak menemukan koper saya keluar dari mesin berjalan.

Setelah koordinasi dengan petugas & dilakukan tracking, koper diketahui sedang terbang ke Hongkong atas kesalahan petugas maskapai pesawat yang saya naiki. Lalu, mereka meminta maaf atas kejadian ini dan berjanji akan mengantar ke hotel tempat saya menginap.

Hal yang jadi masalah adalah koper itu berisi baju yang sudah saya siapkan untuk acara launcing salah satu produk smartphone highend di malam harinya sehingga dadakan saya harus mencari baju penggantinya.

Akhirnya, koper baru sampai di hotel pada hari ke-2 (malam hari). Tentunya saya mengalami kerugian waktu dan biaya karena kelalaian petugas bandara ini. Beberapa solusi diinformasikan oleh kawan-kawan saya dan akhirnya saya juga mendapatkan gantu rugi dari maskapai.

Cara Mengatasi Koper Hilang di Bandara

Bener sih, salah satu risiko yang kamu dihadapi saat pergi menggunakan pesawat terbang adalah koper atau bagasi hilang di bandara. Saat itu saya merasa jengkel karena menghambat beberapa hal yang seharusnya bisa saya lakukan sesuai rencana.

Berdasarkan pengalaman di atas, saya akan sharing tentang bagaimana jika suatu saat, kamu juga mengalami hal yang sama. Koper Hilang di Bandara? Gak Usah Khawatir, Ini Tips buat Kamu!

1. Lapor ke Petugas Bandara

Karena case saya adalah koper tidak muncul lebih dari 30 menit di conveyor, akhirnya saya menghubungi petugas bandara menanyakan keberadaan koper saya. Saya di bawa ke kantor bandara lalu membuat semacam surat keterangan kehilangan.

Beberapa data yang saya tuliskan adalah baggage tag number, waktu keberangkatan, kelas tiket, nomor penerbangan, Informasi lain termasuk kartu identitas dan boarding pass yang bisa dijadikan sebagai alat bukti.

bagasi hilang di bandara 2
bagasi hilang di bandara (freepik.com)

2. Hubungi Maskapai Penerbangan

Setelah lapor ke petugas bandara, mereka berkoordinasi dengan maskapai untuk melacak tentang daata-data yang telah saya berikan. Maskapai meminta info tentang koper, termasuk nomor referensi koper, nomor penerbangan, dan informasi pribadi yang diminta.

Maskapai penerbangan juga memiliki sistem pelacak sehingga bisa membantu menemukan koper yang hilang.

3. Aplikasi Pelacak Koper

Aplikasi ini mungkin direkomendasikan maskapai untuk kamu instal, tapi dulu saat mengalami masalah ini, seingat saya tidak menginstal aplikasi pelacak koper. Bisa jadi ini sudah dihandel langsung oleh para petugas yang berwenang.

4. Membuat List Barang yang Hilang dalam Koper

Untuk mempermudah pencarian dan identifikasi, kamu bisa memberikan informasi barang bawaan seperti warna, ukuran, desain, serta hal unik lainnya. Bila perlu, sertakan foto-foto pendukung barang yang hilang di dalam koper dan lampirkan dalam laporan kehilangan yang kamu buat.

5. Pantau Progres Pencarian Koper

Setelah memberikan informasi lengkap ke petugas, saya akhirnya keluar dari bandara menuju hotel tempat saya menginap. Secara berkala, saya pantau perkembangan informasi tentang koper hingga pada akhirnya koper diantar ke hotel di hari ke-2.

6. Minta Kompensasi atau Ganti Rugi

Sebelum meminta ganti rugi, saya mempelajari tentang prosedur klaim koper yang hilang. Pada akhirnya, saya bisa meminta ganti rugi kepada maskapai pesawatnya setelah sampai kembali ke bandara Adisucipto. Sesuai dengan UU yang berlaku, pada saat itu saya mendapat ganti rugi sekitar 900-ribu (tahun 2014).

Oh ya, jika kamu punya asuransi perjalanan, kamu juga bisa klaim kehilangan bagasi sesuai dengan surat yang disepakati.

Beli Tiket Pesawat Murah? Yuk Pesan Pakai Aplikasi BRImo

Pernah kehilangan koper lantas membuat saya trauma naik pesawat? Tentu saja tidak, kan saya sudah tahu cara mengatasi koper hilang di bandara hihihi… Apalagi jika perjalanan dengan pesawat dalam rangka untuk melakukan aktivitas healing, happy-happy, liburan dan hal menyenangkan lainnya.

Justru kini saya masih rajin hunting tiket murah untuk liburan, apalagi banyak aplikasi pemesanan tiket yang memberikan CASHBACK & PROMO tiket yang menggiurkan. Nah, salah satu aplikasi yang punya banyak kelebihan adalah BRImo.

Kebayang gak sih kalau kita dapat diskon perjalanan 50%? Tentu ini sangat menguntungkan ya. Oh ya, bagaimana cara memesan tiket pesawat dari aplikasi BRImo? Berikut informasinya!

  1. Login aplikasi BRImo, lalu pilih fitur Lifestyle
  2. Pilih Travel lalu Pesawat
  3. Pilih Rute, Tanggal, Jumlah Penumpang dan Kelas Penerbangan
  4. Pilih penerbangan yang diinginkan
  5. Isi Data Pemesan dan Penumpang
  6. Konfirmasi transaksi dengan memasukkan PIN
  7. Transaksi pembelian tiket berhasil dan e-tiket akan dikirimkan melalui email yang didaftarkan saat pengisian data

Nah, beli tiket pesawat pakai #BRImo ternyata semudah ini ya. Selamat menikmati promonya 🙂

Selain Memesan Tiket Pesawat, Yuk Ramaikan juga BRImo FSTVL 2024!

BRImo FSTVL 2024 tuh apa sih? Booming banget sih saat ini! Ini adalah program apresiasi BRI kepada seluruh nasabah rajin bertransaksi menggunakan BRImo, Kartu Debit dan Kartu Kredit BRI juga mereka yang rajin meningkatkan saldo.

Program yang berlangsung mulai tanggal 1 Oktober 2024 – 31 Maret 2025 ini beneran #BerlimpahHadiah karena punya beberapa program menarik, yaitu:

1. Program Undian Berhadiah

Program loyalti dari BRI kepada seluruh pengguna Tabungan BRI dalam bentuk undian berhadiah yang bersumber dari setiap rata-rata saldo dan nominal BRI Poin yang dimiliki nasabah selama periode program.

2.  Program Direct Gift (Redeem BRIPoin)

Program loyalti untuk seluruh nasabah Tabungan BRI (BritAma dan Simpedes), pengguna e-banking (BRImo, Qlola Internet Banking, dan ATM), Kartu Debit dan Kartu Kredit BRI berupa pemberian reward dalam bentuk BRIPoin atas setiap transaksi.

BRImo FSTVL
BRImo FSTVL (sumber: BRI)

Selain dua program unggulan di atas, hadiah mingguan di Friday Deals juga tak boleh kamu lewatkan!  Dapatkan 100.000 hadiah langsung di BRImo FSTVL dan memenangkan hadiah undian BMW 520i M Sport, Hyundai Creta Alpha, dan kendaraan bermotor Vespa Primavera!

Wah, ini sih beneran menguntungkan. Tunggu apa lagi? Download BRImo sekarang & Kejar hadiah #BRImoFSTVL ini dengan memperbanyak nabung & transaksi di #BRImoFSTVL.

***

So, aplikasi #BRImoMudahSerbaBisa memang memberi banyak manfaat ya. Bisa support untuk ikutan BRImo FSTVL, bisa juga untuk dapat PROMO & CASHBACK pemesanan tiket pesawat. Jangan lupa, kalau besok mau liburan pakai pesawat, tetap jaga koper kamu dan barang bawaan lainnya agar tetap aman.

Koper Hilang di Bandara? Gak Usah Khawatir, Ini Tips buat Kamu! 🙂

 

 

8 pemikiran pada “Koper Hilang di Bandara? Gak Usah Khawatir, Ini Tips buat Kamu!”

  1. Koper Ilang itu bikin nyesek juga, masih mending kalo isinya baju kita doang, kalo isinya ada titipan orang jadi beban banget, tapi memang kalo keluar negeri biasanya kopernya balik lagi kok, asal kita cepat buat pengaduan 🙂

    Balas
  2. Aku pernah denger ada orang yang pasang pelacak kaya gps gitu di koper, tapi belum pernah ketemu langsung. Tapi emang kalau di bandara dan pas perjalanan jauh kadang bisa bikin was-was kalau sampai ketuker, apalagi kalau ada koper yang mirip sama kita. 😮

    Balas
  3. Wah, ceritanya bikin deg-degan banget, Kak Riana! Kehilangan koper di bandara pasti jadi pengalaman yang nggak terlupakan. Salut sama Kakak yang tetap tenang dan langsung tahu harus ngapain. Tipsnya soal lost and found sangat berguna, nih, buat yang sering traveling. Semoga next trip koper selalu aman sampai tujuan ya.

    Balas
  4. Ibu juga pernah mengalami hal yang sama, ka..
    Tapi alhamdulillah, petugas maskapai penerbangannya sangat kooperatif sekalii.. Jadi langsung dapat pengganti berupa uang cash beberapa kali lipat.
    Memang ga bisa dibilang untung juga yaa.. mengingat pastinya barang yang dibawa tentu barang kebutuhan selama travelling. Tapi mau gimana lagii…

    Balas
  5. Waktu pulang dari Yogyakarta, itu ada teman kita dari Bengkulu yang kopernya malah kebawa ke tempat saya di Cianjur.
    Kami tertawa ngakak saat itu
    Sampai jadi guyonan kopernya main dulu ke Cianjur

    Kalau tahu prosesnya gak kapok ya mendapatkan kendala juga karena bisa segera diatasi
    Seperti soal tiket yang lebih mudah dan murah melalui aplikasi BRImo

    Balas

Tinggalkan komentar

Hi, terimakasih atas kunjungannya. Silakan bertanya atau berdiskusi dengan menulis di kolom komentar.