Inilah 13 Keunggulan Laptop ASUS ZenBook S UX391UA, Kamu harus Punya

Senangnya bisa memasuki tahun baru 2019 yang penuh dengan harapan baru. Apalagi di akhir tahun kemarin, saya bisa berkumpul bersama keluarga, saling lepas tawa dan candaan yang tak kami rasakan setiap hari. Tante, simbah dan sepupu dari Bekasi kebetulan liburan ke Jogja. Dua hari bersama mereka, sungguh membuat kami bersukacita.

“Tante, mau gak maen ke tempat dengan nuansa ndeso, beraorama alam dan bisa dengerin suara gemercik air sungai?”, tanya saya semangat. “Wah, mau bangettttt… Bosan dengan kemacetan ibu kota…”, jawabnya dengan riang. Ya, akhirnya kami berlima melakukan perjalanan ke sebuah tempat wisata di daerah Sleman yang menawarkan nuansa kulineran ‘back to nature’, Bali Ndeso Kampung Flory.

Sepanjang perjalanan, suami memutar beberapa lagu rancak yang membuat badan kami gerak-gerak hingga menambah semangat. “Sekarang kanan e…. nona manis putarlah ke kanan ke kanan ke kanan ke kanan dan ke kanan ke kanan…”, itulah sedikit lirik lagu yang membuat kami bahagia sambil mengikutinya dengan lantang di bagian refren. Hahaha… Tante saya, walaupun orang Bekasi, namun ia menghabiskan waktunya di Wamena, Papua. So, mendengar lagu ini, tentu saja liriknya sudah ada di luar kepala.

ASUS ZenBook UX391UA,
Laptop ASUS selalu menemani kemanapun saya pergi (Dok. Suami)

Tak Salah Pilih, Laptop Asus Melancarkan Aktivitas Saya

Tas tentengan biru besar yang ada di tangan saya tak hanya berisi bedak, lipstik, sisir, dompet, powerbank maupun HP. Ada satu benda lagi yang dimensinya agak besar, berwarna putih, dan itu kesayangan saya banget karena sudah membantu saya mendatangkan rejeki. Siapa dia? Inilah ASUS X455LA, laptop cantik yang saya beli hampir tiga tahun lalu.

Dulunya sih saya rada nggaya, pingin punya laptop yang bisa buat kebutuhan multimedia, semacam edit foto, bikin infografis atau video dengan software profesional. Tapi, dua tahun berlalu, gak ada tuh realisasinya. Duh dek, gini banget ya jadi pemimpi, keinginannya banyak, tapi eksekusinya zonk 😀

Walau ukurannya besar, si Asus ini memang suka saya bawa kemana-mana. Liburan ke tempat simbah, ke mall, ke acara workshop, ke event blogger atau event lain rasanya lebih mantab jika bawa laptop. Kenapa dulu pilih Asus? Ya, karena ini rekomendasi suami yang sudah pernah memiliki laptop dengan merk sama, namun beda seri. Smartphone Asus juga sempat dimilikinya, dan banyak keunggulan yang didapatkan. So, dengan harga yang tak begitu menguras dompet, akhirnya dulu kami memutuskan untuk membeli dua laptop sekaligus, warna putih untuk saya dan merahnya untuk adik saya.

Liburan akhir tahun
Liburan akhir tahun

Singkat cerita, si putih ini membantu aktivitas saya sehari-hari. Gak rugilah memiliki doi, spesifikasi mumpuni, jarang lelet, kerjanya cepat. ASUS SonicMaster yang hadirkan suara empuk, transfer data kilat gara-gara dibekali USB 3.0 serta fitur instan on yang membuatnya terbangun dari moda tidur dalam waktu 2 detik membuat saya merasa dimanja dengan teknologi ini.

Asus Membawa Banyak Warna dalam Perjalanan Saya

Lanjut ke cerita pikniknya ya. Setelah bermacet-macet ria gara-gara nekat liburan di akhir tahun, sampailah kami ke destinasi yang dituju. Hawa semilirnya sudah terasa karena sepanjang perjalanan, kami melewati hamparan sawah-sawah hijau nan luas, juga ayam-ayam yang sedang hunting makanan di pinggiran jalan.

Sampailah Kami di Bali Ndeso Kampung Flory
Sampailah Kami di Bali Ndeso Kampung Flory

Raut wajah bahagia terpancar saudara-saudara saya, di sini saya merasa lega. Memasuki tangga turun menuju ke sentra kulinernya, sungguh menggoda. Banyak gapura berhiaskan bunga dan daun segar, aroma ndesonya makin terasa. Apalagi ada suguhan kolam raksasa dengan ikan berwarna-warni yang bahagia karena sesekali tampak locat sana loncat sini, kami pun ikut tertawa.

Setelah pilih tempat duduk dimana terbuat dari batang pohon besar, kami pun menikmati ademnya suasana. Sambil menunggu makanan datang, kami dong gak melewatkan acara selfie, terapi kaki di kolam ikan juga keliling kebun flory yang ternyata luas banget. Sedangkan untuk yang cowok-cowok, ngobrol santai sambil hahahihi menikmati suasana adalah cara bahagia ala mereka.

Jalan-jalan di Kampung Flory
Tante dan Simbah tampak bahagia liburan di Jogja (Dok.Pri)

Capek jalan-jalan, kami kembali ke meja dan tak lama makananpun datang. Ikan nila, sayur lodeh, tempe mendoan, sambel ndeso, juga kudapan pisang goreng dan jadah goreng juga tampak menggiurkan di atas meja. Saya segera ambil kamera, jepret dari berbagai angel.

Kenalan sama ASUS ZenBook S UX391UA, Laptop High-End yang Saya Banget

Di saat yang lain menikmati hidangan, saya buka laptop tipis-tipis, sambil cek email. Maklum, manusia konvensional macam saya lebih mantab buka email melalui laptop (jika laptopnya di bawa). Disaat yang lain juga nyaman kritingin jari karena ngetik materi, saya dong mending bawa laptop gede yang penting bisa ngetik di layar yang lebar. Husss, jangan ketawa 😀

Sambil sesekali gigit jadah goreng, saya juga buka hasil jepretan tadi dan menunjukkan ke saudara-saudara. Mereka pun tertawa bahagia melihat ekspresi yang ada di foto-foto tersebut. “Mbak, gak pingin beli laptop ASUS yang terbaru, 20 jutaan itu….”, celetuk sepupu menggoda sambil tampakkan wajah kepedesan.

Saat Kami menikmati Hidangan ala Ndeso
Saat Kami menikmati Hidangan ala Ndeso

Hah, 20 jeti? Wih, mahal juga ya, begitu yang ada di benak saya. Karena penasaran, saya buka deh spesifikasi laptop ASUS itu dan akhirnya saya temukan bahwa doi bertipe ZenBook UX391UA. Akhirnya kepoin dong keunggulannya, dan baru saya sadari bahwa ini memang kelas high-end. Lagi-lagi, karena saya seorang pemimpi, mulai deh imajinasi liar menghinggapi kepala, berpikir jika laptop ini ada di tangan saya, akan saya apakan ya. Yang jelas bukan buat tatakan ngiris bawang merah di dapur, loh. Hahaha….

Inilah Keunggulan ASUS ZenBook S UX391UA

Biar yang lain juga gak penasaran, boleh dong saya share tentang keunggulan dari laptop keren ini. Saya asumsikan buat saya pribadi, kira-kira manfaat seperti ini yang akan saya dapat jika punya si canggih ASUS ZenBook S. Apa saja sih keunggulannya?

1. Model Ramping dan Ringan

Saya kan suka banget bawa laptop buat mobile ya. So, pastinya butuh laptop ringan biar pundak gak pegel kan? Nah, ASUS ZenBook S ini kayaknya cocok banget buat saya miliki. Modelnya ringan banget dan ramping, tentu gak bikin repot. Jujur deh, yang sekarang saya miliki memang lebih berat. Kayaknya kalau saya pakai ini bakal banyak yang melirik deh, secara laptopnya elegan banget sih 😀

2. Pilihan Warna Elegan

Saya nih pecinta warna-warna soft, untuk barang apapun. Lagi-lagi laptop ASUS yang satu ini jua menawarkan warna yang elegan dan anggun banget. Dengar-dengar nih ya, warna Deep Dive Blue dan Rose Gold yang dikeluarkan bakal menjadi warna bergengsi di tahun ini. So, dari bau-baunya sih kekinian banget. Apalagi penampilannya bakal makin mewah dengan lampu latar keyboard dengan warna gold. Gimana gak bikin kepincut coba 😀

 3. Dibekali Prosesor Kelas Atas

Pingin dong punya laptop dengan kinerja maksimal? Selayaknya otak cerdas pada manusia, ASUS ZenBook S juga dibekali dengan prosesor Intel Core i7 8550U. Ini adalah prosesor kelas atas yang kencang di kelas mobile desktop, tambah lagi dengan konfigurasi 4 core 8 thread dengan kecepatan pemrosesan hingga 4.0GHz serta TDP 15 watt. Wah, terbukti banget ya. Laptop ini gak hanya memiliki kinerja yang halus dan responsif (anti lelet), namun juga irit baterei (daya).

4. Keyboard bisa dimiringkan sesuai selera

Nah, fasilitas yang satu ini bakalan manjain saya. Kebayang gak, kalau kamu ngetik, tapi dengan posisi yang paling ‘me time’ banget. Ya sambil tiduran, sambil dlosoran, sambil angkat kaki dsb. Nah, dengan menggunakan ASUS ZenBook S, hidupmu bakal fleksibel banget karena ia dibekali dengan engsel ErgoLift yang super istimewa.

Kamu bakal fleksibel memiringkan posisi keyboard sesuai kebutuhan, pokoknya yang paling bikin kamu nyaman deh. Ada efek samping pada kinerjanya gak? Tenang saja, semua sudah didesain sangat rapi sehingga takkan menganggu kinerja yang lainnya, misalnya sistem audio maupun pendinginan.

ASUS ZenBook UX391UA,
ASUS ZenBook UX391UA (sumber: channel.asus.com)

5. Jangan Kaget dengan Ketajaman Warnanya

Pastinya dong, kamu akan lebih puas memiliki laptop dengan penampilan visual yang indah dan tajam. Nah, pas banget kalau kamu beli ASUS ZenBook S. Dilengkapi dengan layar NanoEdge ultra-high, dimana warna dan detail tampak lebih hidup, tentu kamu akan mendapatkan tampilan yang begitu indah dan mewah. Penasaran? Cobain deh produknya 😀

6. Memenuhi Standar Militer

Hah, standar militer? Apa maksudnya ya? Jadi, ASUS ZenBook S ini sudah lolos pengujian, terutama di lingkungan yang keras, misalnya suhu atau kelembaban ekstrim. Jangan tanya tentang kekuatan dan ketahanan laptop yang didesain tangguh ini, serangkaian tes internal membuktikan bahwa ia memiliki kualitas diatas rata-rata, bahkan lebih dari standar perusahaan, loh. Wih, keren banget ya 😀

7. Transfer Data Secepat Kilat

Sebagai user yang hobi banget pindahin data ke laptop, baik itu foto maupun video dari kamera, atau file kerjaan, memiliki ASUS ZenBook S memang direkomendasikan. Apalagi buat yang suka transfer file dalam jumlah besar. Kenapa? Karena Zenbook ini menawarkan kecepatan tertinggi Thunderbolt™ 3 di dua dari tiga port USB-C™. Ini akan sangat berpengaruh pada proses transfer data, pengisian daya serta konektivitas layar yang super kilat.

8. Suka Mobile? Tenang, Baterainya Tahan Lama kok

Kamu pernah bayangin gak punya laptop yang daya tahan batereinya hingga 12 jam? Cuma mimpi? Ah, jangan salah. Sekarang teknologinya makin canggih, buktinya ASUS ZenBook S sudah usung ketahanan baterei yang super bagus. Gak cuma 12 jam, tapi ia diklaim bisa tahan hingga 13,5 jam 😀 Wih, mantab bener ya. Kek gini dong yang bikin saya hepi, lumayan kan irit ngecas, gak selalu terpaku sama colokan setiap mau kerja pakai laptop 😀

9. Dilengkapi dengan Sistem Pendingin Canggih

Selama ini laptop saya mudah panas saat digunakan untuk bekerja dalam jangka waktu yang lama. Kamu sering mengalaminya juga? Laptop yang sering panas pastinya bakal terganggu kinerjanya dong ya. ASUS ZenBook S kini telah menawarkan solusinya.

Dilengkapi dengan komponen canggih kipas kaca kristal air setebal 0,3 mm serta pipa panas paduan dinding dan tembaga setebal 0,1 mm saja, laptop ini memiliki sistem pendinginan yang maksimal. Mantab ya, saya gak perlu khawatir lagi karena udara hangat akan keluar melalui ventilasi tersembunyi sehingga laptop tetap bekerja maksimal sekalipun sedang beroperasi berat.

10. Teknologi Fast-Charge, Bikin Irit Waktu

Ada yang punya kebiasaan pada saat mengoperasikan laptop, saat itu pula kabel charger harus dicolokkan ke listrik karena takut kehabisan daya? Nah, sebenarnya ini cara yang kurang tepat karena justru akan mempercepat umur baterei pada laptop alias cepat rusak. Nah, lalu solusinya?

Pakai saja laptop ASUS ZenBook S. Dengan teknologi fast-charge yang dimilikinya, kamu akan mudah mengisi ulang laptop canggih ini hingga 60% dalam waktu kurang dari 49 menit saja. Wow, baterei kapasitas tinggi akan menemani hari-hari kita yang super sibuk pastinya.

ASUS ZenBook UX391UA,
ASUS ZenBook UX391UA,
(sumber: channel.asus.com)

11. Jangan Kaget, Kualitas Audionya Selevel Bioskop 😀

Suka dengerin musik di laptop? Saya juga, tapi sayangnya dari pengalaman yang sudah-sudah, kualitas audio laptop itu gak terlalu bagus, kadang malah pecah suaranya. Hihihi…. Tapi saya senang waktu tahu bahwa kualitas audio ASUS ZenBook S mumpuni.

Bagaimana tidak, persiapan teknologi yang satu ini gak main-main loh. Spesialis audio Harman Kardon bahkan dirangkul oleh tim ASUS Golden Ear untuk menghasilkan teknologi audio ASUS SonicMaster dengan kualitas premium. So, lahirlah dua speaker berkualitas tinggi, kuat, jernih serta efek suara surround yang kualitasnya sebanding dengan audio di bioskop. Wih, bikin mupeng 😀

12. Keyboard Ergonomis, Aman Buat si Jari Besar

Merasa kegedean jari sehingga suka gak nyaman saat ngetik di laptop? Hehehe tinggalkan cerita lama, bung. Boleh banget beralih ke teknologi ASUS ZenBook S. Ia sudah canggih karena dilengkapi dengan keyboard ergonomis yang akan memberikan kenyamanan yang lebih kepada pengguna.

selain permukaan tombol yang didesain lembut demi keakuratan pengetikan, laptop canggih ini juga didesain dengan jarak antar tombol yang lebar sehingga nyaman banget buat beraktivitas. Belum lagi dibekali dengan cahaya emas yang nyaman di mata, pasti deh bikin kamu betah lama-lama mantengin laptop 😀

13. Sistem Keamanan Sensor Sidik Jari

Baru tahu kalau laptop ada sensor sidik jarinya? Hahaha sama dong, saya mah tahunya sensor ini  hanya disematkan di smartphone aja. Hihihi Ndeso. So, lengkap banget ya fitur canggih ASUS ZenBook S ini. Selain belasan keunggulan di atas, sistem keamanan laptop ini juga benar-benar terjamin karena ia dibekali dengan teknologi Windows Hello plus sensor sidik jari yang ada di touchpadnya. So, tinggalkan kata sandi yang bikin ribet itu 😀

***

Terapi Kaki di Kolam Ikan
Terapi Kaki di Kolam Ikan

Yeay… senengnya bisa kenalan sama laptop canggih besutan ASUS yang keren ini. Beneran deh, saya ngiler banget pingin punya. Hikz…. melow kalau sudah begini. So, nabung dulu ah, semua bakal bisa diraih jika mau memperjuangkan. Pantas saja si dia dibrandrol dengan harga Rp 26.999.000, lha wong spesifikasinya mumpuni banget dan mengalahkan laptop high-end yang lainnya kok 😀

“Eh, gek dimakan, lodehnya keburu anyep…..”, celetuk suami sambil tabok bahu saat melihat saya melamun usai berselancar di dunia maya kepoin keunggulan ASUS ZenBook S UX391UA ini. Tak lama, akhirnya saya habiskan menu ikan dan sayur lodeh sambil bersenda gurau bersama mereka. Setelah capek tertawa, saya tutup laptop ASUS putih, kembali kami berkeliling kolam dan jepret sana sini untuk mengabadikan momen.

Indahnya Liburan Akhir Tahun Kami
Indahnya Liburan Akhir Tahun Kami

Duh, indahnya liburan akhir tahun kemarin. Semoga bisa membawa semangat baru bagi saya dan keluarga. Dannnnn… Saya punya resolusi hidup 2019 loh. Mau tahu apa? Bawa pulang laptop ASUS ZenBook S UX391UA yang Rose Gold 😀

38 pemikiran pada “Inilah 13 Keunggulan Laptop ASUS ZenBook S UX391UA, Kamu harus Punya”

  1. Huaaaaa aku juga mupeng dengan laptop ini, mbak. Ringan, tipis, dan tahan bantingnya itu lho. Pasti aman dan nyaman kalau di bawa traveling jauh dan medan yang ekstrim. Ditambah sekarang bagasi pesawat yang tidak lagi free, laptop yang enteng akan mengurangi beban, space-nya jadi bisa diisi barang-barang lain. So nggak perlu bayar bagasi tambahan hehe.

    Balas
    • Hahha betul mbak. Laptopnya memang keren, irit tempat. Ohya, itu fasilitas bagasinya sekarang mefet banget ya mbak. Sebagai seorang yang tiap piknik bawa barang kyk orang pindahan rumah, syedih rasanya 😀

      Balas
  2. Saya juga lebih nyaman kerja online dengan laptop daripada di hape. Hanya saja sayangnya saya males bawa laptop kemana-mana karena beratnya lumayan, plus kudu bawa chargernya karena batre udah enggak tahan lama.
    Baca review mba Riana, saya jadi penasaran juga dengan laptop Asus yang ini 🙂

    Balas
  3. butuh laptop ramping dan ringan itu saya banget mbak. biar nyaman kalua dibawa bepergian ke rumah ortu. eh, btw kok samaan sih aku juga lebih nyaman ngetik di laptop dari pada di hp. padahal teman-teman sudah bisa mengetik dimanapun pakai hp saja.

    Balas

Tinggalkan komentar

Hi, terimakasih atas kunjungannya. Silakan bertanya atau berdiskusi dengan menulis di kolom komentar.